Tanpa terasa tahun pelajaran 2009/2010 sudah mendekati penghujungnya. Makin ke ujung, aktifitas di sekolah bukannya makin berkurang, justru makin meningkat. Ujian Semester Genap/Ujian Kenaikan Kelas dilaksanakan mulai tanggal 10 s.d. 17 Juni 2010. Pada saat yang sama juga diadakan Pendaftaran dan Seleksi Calon Siswa Baru Kelas Unggul dan Kelas Bilingual (RSBI).
Dalam rapat Panitia Ujian Semester Genap, Kepala Sekolah menekankan agar pelaksanaan ujian dikelola dan diawasi dengan serius, karena ujian ini akan menentukan bagi kenaikan kelas dan penjurusan siswa kelas XI.Siswa yang pada semester ganjil ada nilainya yang tidak tuntas, agar diingatkan untuk meminta ujian perbaikan kepada guru mata pelajaran yang bersangkutan, Tapi jika siswa yang itu tidak mau juga mengikuti ujian perbaikan/remidial, biarkan saja nilainya apa adanya.